Senin, 14 Januari 2013

Sesaeng Fans

Hallo gue disini balik dengan topik pembahasan baru nih, pembahasan kita kali ini adalah Sesaeng Fans. oke cekidot wks

Apa itu Sesaeng fans? Mereka adalah fans yang sangat terobsesi dengan idolanya,bahkan tentang kehidupan pribadi idolanya. Berasal dari kata sasaenghwal (사 생활- privasi/private life) dan fans, kedua kata itu lalu disingkat menjadi sasaeng saja. Arti sebenarnya dari sasaeng fans ini adalah mereka yang tidak ragu untuk menginvasi kehidupan pribadi selebritis (bahkan hingga kehidupan orang terdekat sang idola).

Mereka mengikuti idola mereka nonstop 24 jam sehari ke mana pun. Biasanya mereka mengikuti ke gedung agensi, backstage, salon, dorm, hingga ke restoran-restoran. Di SM Entertainment sendiri memasang placard tentang larangan untuk mengambil foto artis SM di sekitar gedung dalam berbagai bahasa.
Banyak sasaeng fans yang putus sekolah demi mengejar kehidupan sehari-hari idola mereka. Hal ini dikarenakan mereka mengikuti sang idola 24 jam sehari,hingga tidak mengikuti kegiatan belajar.
Sasaeng fans dapat melacak informasi mengenai nomor telepon, email, alamat rumah, KakaoTalk, Tidak susah untuk mencari online fan cafe yang menjual nomor telepon dan informasi mengenai resident registration seorang idola. Sasaeng fans akan membayar sekitar 5,000 won hingga 10,000 won tergantung popularitas idola mereka.

Seorang sasaeng fan bernama ‘Kim‘ (18) yang berkeliaran di depan salon mengatakan, “Sejak kontroversi, semuanya mencoba untuk berdiam. Namun, kami tak akan pernah bisa berhenti.”

Mereka mengungkapkan, “Bintang populer punya 500-1,000 sasaeng fans. Nama kami harus tetap dirahasiakan karena jika sasaeng lain mengetahui bahwa kita bertemu dengan media, kami akan diasingkan.”

Jung (16) telah menjadi sasaeng selama 5 tahun. Area yang sering ia kunjungi adalah dorm idolanya, ruang latihan, dan salon. Karena ia telah berada dalam ‘budaya’nya ini sekian lama, ia sudah mempunyai grup untuk hang out bersama dan berbagi informasi melalui KakaoTalk. Teman sasaeng-nya secara langsung berkumpul setelah mendengar sinyalnya.

Meskipun bergerak bersama-sama, ada persaingan sengit di antara grup untuk foto spesial dan eksklusif oppa yang mereka ambil. “Kami dapat mengecek blog satu sama lain dan melihat foto-foto dan juga postingan mereka. Semakin eksklusif isi blog tersebut, semakin banyak yang melihat, maka dari itu ada banyak kompetisi.”


Lee (15) menghabiskan sekitar $1,000 USD sebulan hanya untuk aktivitas sasaeng-nya, yang kebanyakan untuk membayar taksi yang digunakan untuk mengejar oppa-nya.
Menyewa taksi sehari menghabiskan $300 USD. Ia mengumpulkan uang dengan bekerja part-time di convenience store dan toko rental komik, dan juga menyimpan sebanyak $500 USD yang secara wajar akan menuju padanya setelah kelas sekolah.

Ia mengungkapkan, “Aku dengar bahwa banyak juga gadis yang berbuat hal-hal tak senonoh hanya demi menghasilkan uang untuk aktivitas sasaeng-nya.”
Sasaeng fans biasanya tidur atau menghabiskan malam di ruang PC. Beberapa bahkan akan tak punya rumah selama musim panas dan bolos sekolah. Sasaeng fans yang ekstrim bahkan benar-benar sampai dikeluarkan dari sekolah.

mereka biasanya berkelompok dan saling memberi informasi. misalnya kelompok sasaeng 1 lagi nguntit idola yang lagi di dorm, nah pas idola pergi misalnya ke gedung rekaman si sasaeng 1 bakal infoin sasaeng lainnya buat dateng ke gedung rekaman.
si sasaeng 1 itu pun juga ngikutin mobil si idola yang lagi ke menuju ke gedung rekaman. biasanya mereka pake jasa sasaeng taksi yang biasa disebut special sasaeng taxis. Sasaeng taxis biasanya berada di sekitar agensi entertainmen, concert halls dan salon kecantikan tempat grup idola dan sasaeng fans berkumpul. Para sopir sesaeng taxis mengendarai mobilnya dengan kecepatan tinggi(hingga 200km/jam).

Kim (37), supir taksi sasaeng selama 4 tahun, mengungkapkan, “Aku memberi harga pada mereka $30 USD per jam-nya. Ini sangat susah dihentikan karena kalian bisa dapat uang banyak dari kegiatan ini. Aku mengambil sasaeng sekitar 2 hari seminggu.”
Supir lain memasang harga $500 USD untuk 9 jam.

Bahkan ada Sesaeng Fans yang rela menjual tubuhnya ke sang supir untuk membayar jasa sesaeng taxis.......
Ada pula sasaeng fans yang membajak akun twitter seperti yang pernah dialami Xia Junsu dan Siwon oppa… Sampai Xia Junsu mengganti akun twitternya dan Siwon menulis di twitternya: Sesungguhnya mencintai seseorang adalah memahami dan menyayangi mereka, tidak menyerang privasi mereka, mengintai, atau menyebarkan rumor tidak berdasar tentang mereka. Tolong, hormati privasi saya dan berhenti membajakku.

Seolah-olah semua ini belum menjadi sulit untuk dipercaya, ada perusahaan nyata dimana mereka dapat menyewa untuk memata-matai dan mengawasi setiap kegiatan oppa mereka selama sehari penuh.
Seorang wakil resmi dari perusahaan seperti itu mengungkapkan, “Sasaeng fans adalah penguntit. Mereka tak normal, mereka pernah menyebutkan tentang membunuh seseorang, dan bahkan diri mereka sendiri. Beberapa bahkan menyuruh kami untuk mencari tahu warna pakaian yang digunakan idola mereka ketika tidur.”
Seorang sasaeng bahkan menawarkan $100,000 USD jika perusahaan dapat mencuri pakaian dalam idola mereka.
(1$ USD = sekitar Rp 9.200,-)

jika kalian sedang berburu foto idola dan menemukan foto bias sedang nguap di sebuah press conference itu bukan sasaeng fans yang foto. biasanya sasaeng fans akan menyimpan foto hasil jepretan mereka sendiri.
kalo yang kalian dapat itu biasanya master yang foto

master itu hampir sama dengan sasaeng tapi mereka baik dan tidak anarkis. mereka juga hanya mengikuti idola berdasarkan jadwal. dan mereka hanya datang ke acara-acara resmi buat dokumentasiin kegiatan idola di fansitenya. rata-rata master juga sudah di kenal baik sama si idola maupun orang tuanya. danjika si master ingin memfoto biasanya si idola bakal memberi respon yang bagus sehingga hasil fotonya bagus-bagus.

contoh master itu pokka eonni, dia masternya yesung oppa. dia dari fansite 4yesung, asalnya dari thailand jadi dia suka bolak-balik korea-thailand orang tuanya yang ngebiayain dia di dukung sama orang tuanya. dia juga sering main sama yesung bahkan orang tuanya yesung kenal baik sama dia

ini foto pokka eonni...

With Yesung's mom

With Yesung's brother
With Yesung oppa >.<
Pokka eonni ini sangat baik dengan ELF lain loh, dia sering berbagi informasi ke ELF yang lain. Ia terkenal dengan keramahannya. Karena ia sering datang ke event-event Super Junior oppas, para oppa Super junior mengenal dia loh >.<

Pernah suatu ketika, Leeteuk oppa bertanya..
Eeteuk : mana malaikat mu Yesung-ahh !! 
Yesung : aku tak tahu hyung.. Sepertinya
kali ini dia tak datang.. (
tapi tak lama
kemudian)
ahhh.. Itu dia!! Pokka(yesung memanggilnya)

huaaaaaaaaaaaaaaaaaaah beruntung banget yaaaaaaaaaaaaaaaaaaa~ >.<

oke balik lagi ke pembahasan sesaeng fans. beberapa sesaeng fans bertindak diluar batas loh, ada yang menampar idolanya dengan alasan "agar diingat",hingga mengirimkan surat berdarah yang mereka tulis dengan darah mereka sendiri.. cekidot

Taeyang& GD


mereka bukan fans dari korea. mereka melukai telapak tangan, pergelangan tangan,hingga leher mereka.



Lee Hongki
disurat itu tertulis: "Lee Hong ki You know that I love you right?” errrrrrrrrr -__-



Lee Joon
di surat itu tertulis: Lee Chang Sun (Joons real name) Don’t forget me, you are everything to me. I love you. Remember that (her name) 



Ok Taecyeon

 di surat itu tertulis:
"Saya mendedikasikan untuk Taecyeon, surat darah haid
Ok Taecyeon, Anda tidak bisa hidup tanpa aku
Sprinkled dengan beberapa helai kemaluan saya
"

dari isi surat diatas kalian bisa menyimpulkan kan?errrrrr begitulah..ia menggunakan darah haid nya untuk menulis surat tersebut.
para netizen tidak dengan mudah mempercayainya, beberapa waktu setelah foto tersebut di upload, banyak netizen berkomentar bahwa surat tersebut itu "palsu". untuk membuktikan "keaslian" surat tersebut,sang penulis surat mengupload foto ehmsoftex nya di web

setelah ia mem-post foto tersebut,mulai bermunculan komentar negatif tentang dirinya. hingga akhirnya ia membuat pernyataan

"maafkan aku.aku meminta maaf karena telah mengganggu Taecyeon sebagai fans nya. aku tidak tau permasalahannya akan sebesar ini. aku bukan sesaeng fans,hanya fans yang terobsesi"


errrrrrr aku fikir mereka butuh psikiater -_-"

oke sekian dulu bahas tentang sesaeng fansnya yaaa~ mohon maaf kalo ada typo -_-

and the last, please banget yang diatas tadi jangan pernah di tiru ya, jujur aja saya ga suka. kita boleh menyukai idola2 kita,tapi bisa kan pake cara yang lebih positif? mereka juga manusia, punya privasi yang gak mau diketahui, jadi hormati mereka :)

yang mau copas, please TAKE IT WITH FULL CREDIT, seenggaknya hargai saya yang udah susah payah nyari informasi dari berbagai macam sumber -_-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar